Copyright © motegum
Design by Dzignine
Sabtu, 01 September 2012

Ayo Kuliah di UI!




Alhamdulillah, hari ini saya dan teman-teman mahasiswa UI yang berasal dari SMA di Kota Sukabumi telah selesai melakukan sosialisasi UI ke siswa kelas XII SMAN 3 Kota Sukabumi. Kesannya...alhamdulillah mayoritas siswa antusias, banyak yang bertanya, bahkan ada yang tepuk tangan (lho? gak deh, belum apa-apa udah gajebo hehe). Nah, agar lebih afdhol lagi, saya ingin berbagi juga pada semua pengguna internet, terutama para siswa kelas XII SMA, beberapa informasi yang saya ketahui mengenai UI.


Sebelum saya memulai sosialisasi, saya biasanya bertanya terlebih dahulu pada para siswa "Apa pendapat kalian tentang UI???" dan hingga kini, semua kelas yang saya datangi menjawab "Susah masuknya, terus Mahal..!". Nah, sekarang saya ingin mengklarifikasi hal-hal tersebut hehe.

Pertama, jalur masuk UI. Buat yang pengen masuk UI, ada beberapa jalur nih yang bisa kalian manfaatkan, di antaranya SNMPTN Undangan, SNMPTN Tulis, SIMAK UI, PPKB Paralel dll. Nah, kuota yang paling banyak tahun kemarin itu di SNMPTN Undangan yang mencapai 60% dari total kuota penerimaan, disusul SNMPTN Tulis 20% total kuota, SIMAK+PPKB 20%. Nah, kalian jangan takut duluan sebelum milih. Jadi, kalau kalian memang pengen kuliah di UI, ya pilih aja! Pilih pilihan yang bener-bener kalian inginkan, jangan sampai kalian pilih jurusan yang sebenernya kalian gak begitu minat, tapi kalian pilih karena itu UI atau mungkin karena passing gradenya (atau apapun lah namanya itu) lebih tinggi, akhirnya kalian simpan di pilihan pertama, di atas pilihan yang sebenernya kalian benar-benar inginkan. Terus akhirnya ternyata kalian diterima di pilihan pertama! Akhirnya kalian jadi setengah hati atau malah akhirnya menolak penerimaan itu. Kalau sampai kejadian, sayaaaang banget! Karena kabarnya UI itu memberlakukan yang namanya sistem Black List. Kalau kalian sampai menolak waktu kalian diterima di UI, ntar adik kelas kalian itu jadi lebih sulit untuk diterima berkuliah di UI. Sebaliknya, kalau kalian diterima, lalu performa klian bagus, adik-adik kelas kalian bisa lebih mudah lagi masuk ke UI. Sebagai contoh, kurang lebih 2 tahun yang lalu di SMAN 3 Kota Sukabumi itu ada PPKB UI (sebelum ada snmptn undangan, sistem penerimaan yang menggunakan rapot itu PPKB) untuk 2 orang (setelah dulunya ada yg menolak PPKB, padahal keterima). Nah, yang 1 tidak diterima, yang 1 diterima di Ilmu Gizi UI. Karena performanya bagus, alhamdulillah ternyata tahun berikutnya dibuka kesempatan PPKB untuk 5 orang sari SMAN 3 Kota Sukabumi. Nah, itu dari 2 orang yang berkesempatan diterima jadi 5 kesempatan di tahun berikutnya, banyak banget kan perubahannya? hampir 3 kali lipat lho! Kalau semua keterima, berarti yang diterima jadi 5 kali lipat! Tetapi kemudian PPKB tahun lalu diintegrasikan dengan SNMPTN Undangan yang merupakan sistem baru. Alhamdulillah, 12 orang siswa SMAN 3 Kota Sukabumi diterima lewat jalur SNMPTN Undangan! Terlihatkan perbedaannya? Yang awalnya hanya ada 1 orang, kemudian jadi 12 orang! Jadi, ada faktor lain yang menentukan penerimaan kalian, selain nilai rapot, ada juga penilaian dari performa senior kalian dan juga keaktifan kalian, yang dinilai dari sertifikat/piagam yang kalian lampirkan, tapi jangan lupa satu hal! Apa itu? Ini ceritanya.

Dulu, di sebuah bimbel ternama ada siswa yang setiap TO snmptn itu selalu mendapat nilai sampai 70%, selalu begitu sampai semua orang percaya dia bisa lulus kemanapun yang dia inginkan, "FK UI aja cuma 60 sekian persen!" begitu kira-kira kata temen aku. Nah, terus katanya waktu tes ternyata dia gak lolos, sampai semua orang terheran-heran dan terperanga! (ini alay). Terus dia coba lagi tahun kedua, tapi ternyata gagal juga. Nah, terus kepala bimbelnya nanya sama dia, "Kenapa kamu kok sampe gitu? Ada masalah apa? Gimana hubungannya sama Tuhan?" Terus dia jawab bahwa ya ternyata kurang dekat sama Tuhan (mungkin dia kebanyakan belajar sampai lupa sholat, sahum, ngaji [ini juga alay]). Terus dia disaranin buat mendekatkan diri sama Tuhan, dan mungkin dia mendapatkan ketenangan dan pencerahan setelah mengikuti saran tersebut, sampai akhirnya di tes yang ketiga kalinya dia lolos, Alhamdulillah.

Nah, dari cerita itu berarti banyaaak banget faktor yang menentukan kelulusan kalian baik dalam SNMPTN undangan, maupun tulis, dan jangan lupa meminta kepada yang memiliki segalanya. O:)

Jadi, kalian jangan pada takut duluan. Kalau kalian emang pengen, ya pilih aja dulu! Jangan sampai kalian itu nyesel keterima di jurusan lain dan berpikir "kalau aja dulu aku pilih jurusan itu/Perguruan Tinggi itu...mungkin aku bisa keterima" atau pikiran-pikiran lainnya kaya "Yah, sayang babnget dulu gak coba kesempatan buat pilih jurusan itu, jadi penasaran..". Jadi, jangan sia-siakan kesempatan kalian, gunakanlah sebijak mungkin, serasional mungkin, agar tidak menyisakan penyesalan. :)

Nah, sekarang ud pada mantep kan mau lanjutin pendidikan ke jenjang Perguruan tinggi?? Pilih UI yaaa!
hehehetapi kalau kalian emang pengen ke Perguruan Tinggi lain kaya ITB, ITS, IPB, UGM, Unpad, USU, Unbraw, Unair, Undip ataupun PT yang lain (saya gak bisa nyebutin satu per satu hosh..hosh..) mantapkanlah, berusahalan dan berdoalah. Tapi, kalau kalian pengen masuk UI, ada lagi nih info mengenai program yang ada di UI.

Kalau di SMA kan ada yang namanya reguler, ada juga akselerasi. Nah, UI juga kaya gitu. Program pendidikan di UI itu ada 4 yaitu S1 Reguler, S1 Paralel, Vokasi (D3) dan KKI. Apa aja bedanya? Berikut penjelasannya.

S1 Reguler
Kalau program Reguler, dia bisa dapat beasiswa, terus maksimal diterima 3 tahun setelah lulus dari SMA. Jadwal kuliah program reguler umumnya pagi-siang-sore. Kan kalau kuliah itu kita gak kaya SMA, jadi bisa aja ada kelas dari jam 8-10 terus kosong dan ada kelas lagi jam 13-16 misalnya. Nah, kalau reguler biasanya kelasnya pagi,siang atau sore. Selain beasiswa, program reguler juga bisa ikut yang namanya BOPB (Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan, dijelaskan lagi nanti yaa).
S1 Paralel
Kalau di S1 Paralel, gak ada yang namanya batasan usia, biasanya kelasnya sore-malam, jadi kaya kelas kantoran gitu deh, yang siangnya erja, malamnya kuliah. Tapi dari SMA juga bisa msuk program paralel. Di program ini gk bisa dapet beasiswa, biayanya lebih mahal dari reguler, jalur masuknya bisa PPKB, bisa SIMAK.
Vokasi (D3)
Kalau Vokasi itu program diploma, lulusannya dididik siap kerja, lebih banyak praktiknya. Terus dia fakultasnya misah sendiri, tapi di sana hampir semua jurusan dari fakultas lain ada.
KKI (Kelas Khusus Internasional)
Di kelas KKI ini, mahasiswanya kuliah 2 tahun di UI, dua tahun lagi di Universitas Mitra, Luar Negeri, biasanya di Negara Australia. Biayanya lebih mahal dari reguler, tapi double degree.
Nah, sekarang ud pada ada gambaran kan soal program yang ada di UI? Sekarang kita langsung meluncur ke kesan UI yang kedua nih, 'mahal'. Saya rasa, ini yang bener-bener perlu diperjelas, karena kalau kalian masuk UI, banyak kemudahan kok soal biaya, dan gak ada yang namanya DO karena tidak mampu membayar BOP. Sebelumnya, aku kasih tahu dulu biaya apa aja yang harus dibayar di awal masuk UI ya. Jadi kalau kalian keterima di UI (amiiiin!) ada beberapa biaya yang harus dibayar, yaitu UP (uang pangkal, dibayar 1x waktu pertama diterima di UI), terus ada BOP (Biaya Operasional Pendidikan, dibayar tiap semester), terus ada DKFM (Dana Kesejahteraan Fasilitas Mahasiswa) sama apaa gitu satu lagi lupa. Buat Ranah IPA, BOP berkisar antara Rp 100.000 - Rp 7.500.000, sedangkan IPS antara Rp 100.000 - Rp 5.000.000. Nah, terus UP buat Fakultas Teknik, Kedokteran, Kedokteran Gigi sama Fakultas Ilmu Komputer itu berkisar antara Rp 0 - Rp 25.000.000 sedangkan untuk fakultas lainnya antara Rp 0 - Rp 10.000.000 (kalau gak salah). Nah, udah ada bayangan kan? Kalau kalian membayar dengan biaya maksimal, itu bisa jadi relatif mahal, atau bahkan mahal banget! Misalnya kalian masuk FK, UP 25jt, BOP 7.5jt terus DKFM+lain2 (aku lupa) 700rb totalnya udah Rp 33.200.000. Tapi, kalian bisa ikut yang namanya BOPB. Itu adalah hak kalian. Gimana caranya? Hm..bentar ya, ayo kita lanjut hehe.

Waktu diterima di UI, nanti kalian diarahkan ke web UI,terus ditanya mau bayar biaya pendidikan dengan cara apa. Ada 3 pilihan yaitu 1.Bayar kontan semuanya langsung, 2.Bayar biaya tetap maksimal (BOP 7,5 juta, UP 25 juta) dengan 3 kali cicilan pada waktu yang ditentukan, 3.BOPB. Nah, kalau kalian pilih BOPB, syaratnya itu lumayan ribet dan memang dihususkan bagi yang urang mampu. Tapi, jangan sampai yang namanya persyaratan itu menaklukkan semangat kalian untuk pendidikan yang terjangkau! Pokonya kalau sampe gak memanfaatkan BOPB itu rugiii banget. Kalau emang kalian kurang mampu, misalnya walaupun penghasilan orang tua mungkin 3juta perbulan, tapi punya 4 anak, semuanya cuma beda 1 tahun, yg pertama kuliah, kamu mau masuk perguruan tinggi, terus masih ada adik-adik kamu yang masih sekolah juga, itu kan berarti tanggungannya banyak kan? Nah hal-hal seperti itu dipertimbangkan dalam BOPB. Jadi, asalkan mengisi semua data dengan jujur dan sebenar-benarnya, serta memenuhi persyaratan yang dibutuhkan, kalian bia meringankan beban orang tua kalian. Jadi BOPB itu kaya nego biaya kuliah. Penanggung biaya kalian mampu byar UP sama BOP berapa, kalian tulis, terus kalian ajukan dengan bukti-bukti pendukung kaya slip gaji, resi pembayaran listrik,telepon,air 3 bulan terakhir, foto rumah luar dalam samping depan belakang, mengisi formulir, surat keterangan RT RW, surat keterangan tetangga, dan bahkan bisa ada survey langsung. Tapi, nanti kalian bisa dapet biaya kuliah yang sesuai dengan kemampuan orang tua/penanggung biaya kalian.  Bahkan yang namanya kuliah di FK UI kan mungkin terkenal mahaaaal banget ya gak? Tapi ada lho kata temenku yang kuliah di FK UI tapi BOP (dibayar tiap semester) hanya Rp 250.000, terjangkau kan? Mungkin kalian bisa bandingkan dengan uang bulanan kalian di SMA, mana yang lebih terjangkau. Tapi bahkan ada yang Bidik Misi juga lho?! Nah loh apaan lagi Bidik Misi? Lanjut yaa..

Selain itu, kalau kamu ikut SNMPTN itu, tahun kemarin ada 2 pilihan. Kamu bisa pilih SNMPTN reguler atau Bidik Misi. Nah, kok ada lagi Bidik Misi, apaan tuh? Bidik Misi itu program Pemerintah, Beasiswa untuk pelajar yang berprestasi tapi kurang mampu. Kalau kalian dapet Bidik Misi, bukan cuma dibayarin BOP, tapi juga dibayarin UP, dibayarin semua biaya kuliah, sampe kuliah gratis gila, dan justru kalian dapat uang saku bulanan! Kaya kalian kuliah, tapi kalian digaji, keren gak tuh? Nah, program ini hanya untuk mahasiswa yang bener-bener kurang mampu, tapi kalau kalian masih kurang mampu juga, misalnya BOP kalian 1 atau 2 juta ataupun mungkin 5 juta, kalian bisa ikut berbagai Beasiswa yang ada di UI. Jadi, jangan takut! Kalau kalian gak bisa bayar, pasti bisa minta kemudahan kok dari UI, Insya Allah. Nah, jadi kalian bisa ikut BOPB, bisa terjangkau kok biayanya. Terus kalau kalian BOPB dapet juga masih bisa mengajukan cicilan. Kalau kalian ngajuin BOPB ntar ada 3 kemungkinan. 1.Biaya Kalian tidak berubah sama sekali, tetap maksimum. 2.Permohonan kalian dikabulkan, biaya jadi sesuai dengan permintaan kalian. 3.Biaya diturunkan, tetapi tidak sesuai dengan permintaan, misalnya kalian minta BOP 2 juta, tapi dapetnya 2,5 juta. Nah, kalau kalian masih merasa keberatan, kalian masih bisa mengajukan pertanyaan dan masih ada kesempatan bagi kalian mendapatkan pendidikan dengan biaya yang sesuai kemampuan. Jangan menyerah :) walaupun mungkin pahitnya gak dapet BOPB, atau BOPBnya tidak sesuai dengan yang diharapkan, kalian masih bisa ikut beasiswa lain yang ada di UI. Banyak kok tawaran beasiswa buat mahasiswa UI :)

Nah, gimana sekarang? udah ada gambaran kan tentang UI? Gak mahal kok! Dan kalau kalian memang ingin masuk UI, berusahalah dari sekarang! Semangat ya!! Saya tunggu kalian di UI :)

Kalau misalnya masih menginginkan gambaran lain tentang UI, kaya fakultasnya apa aja, jurusannya apa aja, prospek kerjanya gimana, fasilitas di UI apa aja, mungkin agak susah ya kalau aku sebutkan/jelaskan satu per satu di sini, kalian bisa tanya lewat komentar di bawah ini tentang apa yang ingin kalian ketahui, atau bisa juga langsung cari informasi sendiri lewat web ui :
www.ui.ac.id
penerimaan.ui.ac.id
simak.ui.ac.id
Tapi, kalau kalian ingin mengetahu lebih jauh tentang jurusan saya (teknologi bioproses) kalian bisa langsung klik link ini. Terimakasih atas perhatian dan waktunya untuk mampir ke blog ini, mudah-mudahan menjawab rasa ingin tahu kalian tentang UI. Semoga bermanfaat :)

4 komentar:

  1. Halo kak terima kasih atas info infonya. saya kebetulan lagi mau daftar teknologi bioproses ui nih tapi masih galau juga antara biop atau biotek. yang ingin saya tanyakan adalah kalo nanti selama kuliah nilainya bagus ada beasiswa juga ngga? lalu biop itu ada peminatannya lagi tidak? yang ketiga, nah prospek nya kan kakak bilang kaya di pabrik gitu, apakah memungkinkan kita melakukan semua itu dengan biaya ala kadarnya? terakhir, bgmn dgn kesan SARA di PTN pada umumnya? sorry ya kak banyak nanya, thx infonya. B S, XII IPA Sma swasta di Kelapa Gading.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haloo maaf aku baru bisa balas nih karena kmrn lupa ID sama password buat blogger..

      Beassiwa ada banyak, apply aja dan ikuti alur seleksinya. Apalagi kalau nilainya bagus. Ada beasiswa PPA tiap tahun utk mahasiswa dengan nilai bagus. Biop ada ke lingkungan, biokatalisis, pangan dll,berdasarkan topik dosennya. Bisa kok, ada hibah dana penelitian yang bisa diajukan. UI itu kampusnya besar, warganya majemuk, untuk SARA tidak begitu kerasa intimidasi golongan tertentu kok, semua agama juga ada perkumpulannya di sini.

      Hapus
  2. asalamualaikum,,,,

    permisi pak....saya dari siswa SMAN 2 KOTA BIMA (PROVINSI NTB)

    saya ingin bertanya,,,

    saya ingin sekali masuk teknik bioproses universitas indonesia....


    kira-kira saya bisa lolos gx dengan nilai rapor berikut

    -rata rata nilai rapor semester 1=86,30
    -semester 2=90.00
    -semester 3=92.65
    -semester 4=94.50

    dan semester 5 sedang di jalani,,


    dan rata" nilai biologi saya dari semester 1 sampai semester 4=94
    dan rata” nilai kimia dari semester 1 sampai semester 4=96

    dan saya memiliki sertifikat olimpiade biologi 4 buah.
    1.juara 3 olimpiade MIPA waktu SD se kecamatan sape
    2.juara 2 olimpiade biologi waktu kelas 2 SMA se kota dan kabupaten bima
    3. Finalis olimpiade biologi se kota dan kabupaten bima
    4. finalis olimpiade biologi se pulau sumbawa...
    5. peserta olimpiade kimia sepulau Sumbawa
    6. juara 1 MTQ tingkat desa .(kampungkung)

    kira" bisa lolos gak pak????

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haloo maaf aku baru bisa balas nih karena kmrn lupa ID sama password buat blogger..

      Kalau nilai kamu terus bagus i.allah bisa tuh diterima (gila keren banget sampe 90an) Kalau saya sih dulu ga separah nilai kamu. Saran aku, coba jalur SNMPTN Undangan, karena jalur itu diutamakan untuk mahasiswa daerah. ;)

      Hapus